Advanced Commentary

Teks -- Kisah Para Rasul 2:1-35 (TL)

Konteks
2:1 Apabila sampai hari Pentakosta , maka mereka itu sekalian pun berhimpun bersama-sama . 2:2 Maka sekonyong-konyong turunlah dari langit suatu bunyi seolah-olah serbu angin yang besar , yang menumpatkan segenap rumah tempat mereka itu duduk . 2:3 Maka kelihatanlah kepada mereka itu beberapa lidah seperti api rupanya yang berbelah-belah , dan hinggap di atas tiap-tiap orang itu. 2:4 Maka mereka itu sekalian pun penuh dengan Rohulkudus , sehingga mereka itu mulai berkata-kata dengan berbagai-bagai bahasa , sebagaimana yang diilhamkan oleh Roh kepadanya akan bertutur. 2:5 Maka adalah beberapa orang Yahudi diam di Yeruzalem , yaitu orang yang beribadat , daripada segala penjuru alam . 2:6 Serta kedengaran bunyi itu, maka orang banyak itu pun berkerumunlah termangu-mangu , oleh sebab tiap-tiap orang itu mendengar rasul-rasul itu menuturkan dengan bahasa orang-orang itu sendiri . 2:7 Maka tercengang-cenganglah sekaliannya dengan heran , lalu berkata , "Bukankah sekalian orang yang bertutur ini orang Galilea ? 2:8 Dan bagaimanakah yang pada pendengaran kita ini , tiap-tiap orang berkata-kata di dalam bahasa kita sendiri di tempat kita sudah lahir ? 2:9 Yaitu orang Parti dan Medi , orang Elami , dan orang yang mendiami Mesopotami dan Yudea dan Kapadoki dan Pontos dan Asia , 2:10 dan Perigia dan Pampilia dan Mesir dan segala jajahan Libia yang dekat dengan Kireni , dan orang keluaran dari Rum , 2:11 baik orang Yahudi atau orang mualaf, orang Kereti dan orang Arab , kita sekalian mendengar mereka itu menuturkan perbuatan Allah yang besar ajaib dengan bahasa masing-masing kita sendiri!" 2:12 Maka tercengang-cenganglah mereka itu sekalian serta berkacau-bilau , sehingga berkata seorang kepada seorang , "Apakah maknanya ini ?" 2:13 Tetapi orang lain mengolok-olokkan , katanya , "Orang ini penuh dengan air anggur manis ." 2:14 Tetapi Petrus pun berdirilah beserta dengan kesebelas rasul itu, lalu mengangkat suaranya sambil berkata kepada mereka itu, "Hai orang Yahudi dan kamu sekalian yang diam di Yeruzalem , ketahuilah olehmu hal ini, dan perhatikanlah perkataanku ! 2:15 Karena sekaliannya ini bukannya mabuk seperti sangkamu , sebab baharu pukul sembilan pagi ; 2:16 melainkan inilah hal yang disabdakan oleh Nabi Yoel : 2:17 Maka firman Allah : Bahwa akan berlaku kelak pada akhir zaman , Aku akan mencurahkan Roh-Ku ke atas segala manusia , sehingga anak-anakmu laki-laki dan perempuan akan bernubuat , dan orang muda-mudamu akan melihat beberapa penglihatan , dan orang tua-tuamu akan mimpi berbagai-bagai mimpi , 2:18 dan ke atas segala hamba-Ku laki-laki dan perempuan pun, Aku akan mencurahkan Roh-Ku pada masa itu , dan mereka itu akan bernubuat . 2:19 Dan Aku akan mengadakan ajaib pada langit di atas , dan tanda pada bumi di bawah ; yaitu darah dan api dan uap asap . 2:20 Maka matahari akan dikelamkan , dan bulan menjadi darah , sebelum tiba Hari Tuhan , yaitu Hari yang besar dan mulia itu. 2:21 Maka akan jadi kelak, barangsiapa yang menyeru nama Tuhan , ialah yang selamat . 2:22 Hai orang Israel , dengarlah olehmu akan perkataanku ini : Adapun Yesus orang Nazaret itu, seorang yang disahkan Allah kepadamu dengan perbuatan kuasa dan mujizat dan tanda ajaib yang diadakan Allah dengan tangan Yesus di antara kamu , seperti yang kamu ketahui sendiri; 2:23 maka Dialah , yang diserahkan menurut niat azali dan pengetahuan Allah , telah kamu salibkan , dan kamu bunuh dengan tangan orang kafir . 2:24 Ia itu juga yang dibangkitkan pula oleh Allah tatkala dilenyapkan-Nya sengsara maut , karena mustahil Ia ditakluk oleh maut. 2:25 Karena Daud mengatakan tentang Dia demikian: Bahwa Aku terpandang-pandang akan Tuhan senantiasa di hadapanku, karena Ia ada pada kananku , supaya jangan aku bergoyang . 2:26 Sebab itulah hatiku suka , dan lidahku bersorak ; bahkan , tubuhku juga diam atas pengharapan , 2:27 karena tiada Engkau akan membiarkan jiwaku di dalam alam maut , dan tiada Engkau beri Orang kudus-Mu kudus-Mu kena binasa . 2:28 Karena Engkau sudah memberitahu aku jalan hidup , dan Engkau akan memenuhi aku dengan kesukaan menghadap wajah-Mu . 2:29 Hai Tuan-tuan dan Saudara sekalian, beranilah aku mengatakan kepadamu dari hal nenek moyang kita Daud , bahwa ia mati serta dikuburkan , dan ada lagi kuburnya di antara kita hingga sekarang ini . 2:30 Tetapi oleh sebab ia seorang nabi dan mengetahui , bahwa Allah bersumpah janji dengan dia akan hal seorang yang terbit kelak daripada sulbi benihnya akan dinaikkan ke atas takhtanya , 2:31 maka dengan pengetahuan cara nabi ia mengatakan dari hal kebangkitan Kristus , bahwa tiadalah Ia dibiarkan di dalam alam maut , atau tubuh-Nya takluk kepada kebinasaan . 2:32 Adalah Yesus ini yang dibangkitkan oleh Allah , dari hal-Nya itu sekalian kami inilah menjadi saksi . 2:33 Setelah Ia ditinggikan oleh tangan kanan Allah serta menerima daripada Bapa Perjanjian Rohulkudus , dicurahkan-Nya Roh itu seperti yang kamu ini lihat dan dengar itu. 2:34 Karena bukannya Daud naik ke surga , melainkan ia sendiri mengatakan : Tuhan telah berfirman kepada Tuhan-Ku : Duduklah Engkau di sebelah kanan-Ku , 2:35 sehingga Aku menaklukkan segala musuh-Mu menjadi alas kaki-Mu .

Perikop

TB

Kamus Alkitab

selebihnya

Gambar

Himne

(Catatan: Pada kondisi "aktif" atau "on", lagu himne akan diputar secara otomatis ketika mouse hover pada sebuah judul himne)
  • Aku Gereja, Kau Pun Gereja [KJ.257]
  • Anak Maria dalam Palungan [KJ.112]
  • Di Hari Pentakosta [KJ.234]
  • Hai Umat, Nyanyilah [KJ.232]
  • Hujan Berkat 'Kan Tercurah [KJ.403] ( There Shall Be Showers of Blessing )
  • Inilah Hari Kelima Puluh [KJ.241]
  • Ketika Tuhanku Disalib [KJ.435]
  • Kini Sang Putra T'lah Menang [KJ.198]
  • Kudengar BerkatMu Turun [KJ.235] ( Even Me / Lord, I Hear of Showers of Blessmg )
  • Mari, Tuturkan Kembali [KJ.145] ( Tell Me the Story of Jesus )
  • O Roh Pencipta, Datanglah [KJ.229a]
  • O Roh Pencipta, Datanglah [KJ.229b]
  • Roh Kudus, Turunlah [KJ.233]
  • Sebelum Semua Jadi [KJ.136]
  • Ya Allah Yang Mahatinggi [KJ.246]
  • Yerusalem [KJ.189]
  • Yesus, Sumber Penghiburan [KJ.217]
  • [Kis 2:1] They Were In An Upper Chamber
  • [Kis 2:2] Above The Starry Spheres
  • [Kis 2:2] Come Down, O Love Divine
  • [Kis 2:2] Come, O Spirit
  • [Kis 2:2] I’m Glad I’m One Of Them
  • [Kis 2:2] Lord God, The Holy Ghost
  • [Kis 2:2] O Heavenly Fount Of Light And Love
  • [Kis 2:2] Old Time Power
  • [Kis 2:2] Pentecostal Power
  • [Kis 2:2] Power Of The Holy Ghost, The
  • [Kis 2:2] Spirit Divine, Attend Our Prayer
  • [Kis 2:2] When God Of Old Came Down From Heav’n
  • [Kis 2:3] Come, Lord, And Let Thy Pow’r
  • [Kis 2:3] It Is For Us All Today
  • [Kis 2:3] Lord, In Thy Presence Dread And Sweet
  • [Kis 2:3] O Spirit Of The Living God (1)
  • [Kis 2:4] Rejoice! The Year Upon Its Way
  • [Kis 2:12] For All Thy Saints, A Noble Throng
  • [Kis 2:17] Oh, Enter, Lord, Thy Temple
  • [Kis 2:20] We Wait For A Great And Glorious Day

Pertanyaan-Pertanyaan

Ilustrasi Khotbah

Ubahlah Dunia!; Singgah untuk Sementara; Kuasa Pantekosta; Sederhana Namun Mengagumkan; Pertobatan Tiga Tahap; Membayar Harga; Perpisahan; Kebenaran yang Mengubah; Penghibur Terbaik; Penolakan yang Tak Masuk Akal; Kesalahan Terbesar; Tiga = Satu; Salib Berbicara; Kita Akan Serupa dengan Dia!; Dipenuhi Roh Kudus; Terjemahan Shakespeare?; Kenaikan Kristus; Kenaikan; Kerjakanlah Kebaikan; Usaha yang Mustahil; Fungsi Kenaikan-Nya

Resources/Books

Analisa Topikal terhadap Alkitab (Elwell)

Belajar Sendiri Bahasa Yunani (Yoppi)

  • Kata benda berakhiran -ος Maskulin: 20 kata (lanjutan) ...
  • Penggunaan 1: penegasan (`sesungguhnya', `bahkan', `juga') 1:20 και. ωμολογησεν και. ουvκ ηvρνησατο, και. ωμολογησεν οτιΈγω ουvκ ειvμι ...
  • Kata sambung, bagian I: 17 kata και ...
Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA